Jelang GASHUKU dan UJIAN di Pantai Pasir Padi, Dojo Naga Rimba Gelar Ujian Teori
GOKASI BABEL NEWS,
Menjelang GASHUKU dan UJIAN Kenaikan Tingkat yang akan di laksanakan pada tanggal 5 Februari 2023 yang bertempat di Pantai Pasir Padi Kota Pangkalpinang, tim Karate Gokasi Dojo Naga Rimba SDN 20 Desa Kace Mendo Barat menggelar Ujian Teori, Jumat (27/01/2023).
Seperti yang di sampaikan Senpai Deky Marcose bersama Bendahara Dojo Senpai Arpan Pradana, "pola kita terapkan sejak dulu di Dojo kita memang seperti ini, sebelum GASHUKU dan Ujian Mereka wajib mengikuti serangkaian Ujian Teori terlebih dahulu", ungkap Senpai Deky, seraya menambahkan bahwa " Mereka Masuk Karate Untuk Mengejar Prestasi dan pada Akhirnya mereka pasti akan menjadi pelatih jika mampu, nah kata mampu inilah yang kita tanam sejak dini, bahwa di Karate tidak hanya latihan prakter gerakan saja, akan tetapi setiap Karateka wajib mengenal Sejarah Karate, dan arti dari gerakan Karate, maka dari itu di Ujian Teori ini mereka wajib menghafal, agar nantinya saat mereka mampu menjadi pelatih yang handal dan profesional " pungkas Senpai Deky.
Dari Kabupaten Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Gokasi Babel News Melaporkan
0 Comments